BICARABERITA - Menjelang Pemilu 2024 yang semakin dekat, Presiden Joko Widodo menghimbau kepada publik agar berhati-hati dalam memilih pemimpin berikutnya.
Jokowi memberikan nasihat-nasihat tersebut saat menghadiri acara relawan Gerakan Nusantara Bersatu di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta Pusat.
Tidak tanggung-tanggung, Jokowi mengingatkan masyarakat mengenai ciri-ciri fisik pemimpin yang patut untuk dipilih.
“Hati-hati, saya titip hati-hati, pilih pemimpin yang ngerti apa yang dirasakan oleh rakyat,” ucapnya dengan beberapa kali penegasan di dalam agenda Gerakan Nusantara Bersatu, Jakarta Pusat pada Sabtu, 26 November 2022.
Dia juga menekankan bahwa masyarakat harus bisa melihat kriteria pemimpin yang pro rakyat dari tampilan luar.
“Pemimpin yang mikirin rakyat itu mukanya kelihatan, dari penampilannya itu kelihatan banyak kerutan di wajahnya karena mikirin rakyat, ada juga yang mikirin rakyat sampai rambutnya putih semua, ada itu, ada,” ungkapnya.
Selain mengerti apa yang dirasakan rakyat, Jokowi juga mengingatkan agar mencari pemimpin yang mengetahui apa yang dibutuhkan oleh rakyat.
Artikel Terkait
Resep baechu jeon makanan sehat ala Korea yang mudah dibuat di rumah
Heboh Ketua DPD RI mengusulkan penundaan pemilu, apa saja alasannya
5 Kebiasaan makan buruk yang dapat menyebabkan kerontokan rambut parah
Ini alasan Lee Seung Gi dan Lee Sun Hee tidak berdaya hadapi CEO Hook Entertainment hingga tertipu 18 tahun
Banjir besar terjang Jeddah, gedung sekolah, universitas sampai bandara internasional terpaksa ditutup
Intip sejarah Nissan Skyline GT-R R32, mobil yang dijuluki Godzilla
Rumah Olga Syahputra dijual Rp15 M, justru ditawar Raffi Ahmad Rp17 M
Rayyanza Malik Ahmad ulang tahun yang pertama, banjiri doa dan ucapan selamat
Film Decision to Leave mendominasi, inilah daftar lengkap pemenang penghargaan Blue Dragon Film Award 2022
PT Tancorp buka Loker Jawa Timur bagi lulusan baru, Program Management Trainee minimal kontrak 2 tahun