BICARABERITA -- Presiden Joko Widodo berencana akan ke Ukraina dan Rusia pada akhir Juni. Presiden mau datang ke wilayah perang.
Hal ini tentunya dipentingkan keselamatan jiwa orang nomor satu di Indonesia.
Bersamaan dengan itu, Komandan Pasukan Pengamanan Presiden (Danpaspampres) Mayjen TNI Tri Budi Utomo akan memastikan keamanan Jokowi.
Menurutnya, di situasi yang masih terjadi perang, keselamatan jiwa orang nomor satu di Indonesia, dan itu menjadi hal yang utama.
"Dari internal, kami sudah mulai dari beberapa minggu, latihan sampai hari ini. Kami latihan terkait dengan bagaimana kira-kira kegiatan ataupun kejadian apa yang harus kami antisipasi," kata Tri dikutip Antara, Kamis 23 Juni 2022.
Melansir Galamedia.com, "Jokowi Kunjungan ke Ukraina dan Rusia, Paspampres Siapkan Helm dan Rompi Antipeluru", JUmat 23 Juni 2022.
Baca Juga: Fenomena Planet Sejajar Tanggal 24 Juni 2022, Di Sini Penjelasannya
Rencananya, pada kunjunga itu Jokowi menemui Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky di Kiev dan Presiden Rusia Vladimir Putin di Moskow.
Kunjungan dilaksanakan usai menghadiri KTT G7 di Jerman pada tanggal 26—28 Juni 2022.
Danpaspampres lantas mencontohkan secara teknis pasukannya telah berlatih upaya penyelamatan Presiden manakala terjadi sesuatu yang tidak diinginkan, misalnya di kereta api, stasiun, hingga jalan.
Ia mengaku telah menyiapkan tim penyelamatan yang biasanya tidak ikut serta dalam beberapa kegiatan Presiden. Tim penyelamatan itu akan menggunakan pakaian dinas lapangan TNI.
"Namun, untuk main group-nya (grup utama), kami tetap penyelamatan dengan meng-cover beliau secara langsung. Nanti kalau seandainya tim penyelamatan punya tugas masing-masing, itu juga sudah kami siapkan," ujarnya.
Baca Juga: Daftar 32 Link Pengumuman SBMPTN 2022 Hari Ini, Bisa Dicek Mulai Pukul 15.00 WIB
Tri menyebutkan secara keseluruhan pihaknya menyiapkan 39 personel yang terdiri atas 10 personel yang masuk dalam tim penyelamatan, 19 personel grup utama, dan 10 personel tim pendahulu yang akan berada lebih dahulu di lokasi.
Artikel Terkait
Cara Mendownload Reels di Instagram Tanpa Aplikasi Paling Mudah 2022
Harga BBM Singapura dan Jerman Rp 31 Ribu sementara Indonesia Rp7 Ribu, Jokowi: Itu Harga yang Sudah Disubsidi
Cara Buka Situs yang Diblokir di Google Chrome di Hp Tanpa Aplikasi
Pemerintah Terus Tambah Produksi Minyak Goreng Rp14 Ribu per Liter di Masyarakat
Dewi Persik Ikhlaskan Perceraiannya dengan Angga Wijaya pada Yang di Atas
Ingin Berbeda, Qatar Terapkan Aturan-Aturan Berikut Untuk Wisatawan Selama Piala Dunia 2022
Daftar 32 Link Pengumuman SBMPTN 2022 Hari Ini, Bisa Dicek Mulai Pukul 15.00 WIB
Pesawat Susi Air Porter PC-6 Kecelakaan di Papua, 6 Orang Penumpang Dikabarkan Begini Kondisinya
Ini Jadwal Piala Presiden di Perempat Final, Kapan Main dan Jam Berapa di Indosiar dan Vidio
Fenomena Planet Sejajar Tanggal 24 Juni 2022, Di Sini Penjelasannya