BICARABERITA - Peserta yang memilih pusat UTBK di ISBI Bandung untuk mengikuti SBMPTN sudah harus mengetahui persyaratan yang diminta.
Adapun ISBI Bandung sebagai salah satu pusat UTBK bagi peserta SBMPTN pun memiliki syarat dan ketentuan sendiri yang kemungkinan berbeda dengan pusat Ujian Tulis Berbasis Komputer lainnya.
Mengingat UTBK SBMPTN gelombang pertama dilaksanakan pada Selasa, 17 Mei 2022 nanti, ISBI Bandung sudah menginformasikan syarat dan ketentuan terkait ujian nanti.
Salah satunya mengenai panduan peserta ujian yang harus diketahui peserta sebagai bentuk persiapan.
Berikut ini ditulis beberapa hal yang perlu peserta yang memilih pusat ISBI lakukan sebagaimana dikutip Instagram @isbibandung.
1. Wajib menggunakan masker
Peserta yang tidak menggunakan masker tidak diperbolehkan memasuki ruangan. Dan peserta dianjurkan untuk tidak melepas masker selama di lokasi ujian
2. Cek suhu tubuh
Seluruh peserta ujian akan dicek suhu tubuhnya sebelum memasuki ruangan. Jika suhu peserta di atas 37,5 derajat celcius, maka peserta akan ditindaklanjuti sesuai protokol kesehatan.
3. Membawa dokumen
Peserta membawa Surat Keterangan Lulus/Ijazah dan dokumen Self Assessment yang telah diisi.
4. Alat sholat dan memiliki wudhu
Mengingat jam ujian sesi ke dua berdekatan dengan waktu ibadah, maka peserta dianjurkan membawa alat sholat dan memiliki wudhu.
5. Kemeja/pakaian berkerah
Peserta memakai pakaian yang sopan dan rapi, bisa berupa kemeja atau pakaian berkerah. Dan tidak dianjurkan memakai kaos.
6. Jaga jarak
Menjaga jarak 1,5 M-2 M dengan peserta lainnya selama di lokasi ujian.
7. Kartu peserta ujian
Peserta wajib membawa kartu peserta ujian yang sudah dicetak.
8. Handsanitizer
Pihak ISBI sendiri sudah menyiapkan handsanitizer di setiap ruangan. Namun peserta juga dianjurkan untuk membawanya.
9. Surat keterangan sehat
Pusat ISBI Bandung tidak mewajibkan hasil tes Covid-19/surat keterangan kesehatan.
Jika peserta berada dari daerah luar Jawa Barat yang berada dalam zona merah dan hitam, diharapkan menyertakan surat keterangan sehat.
10. Memakai sepatu
Hindari menggunakan sandal.
11. Waktu kedatangan peserta
Peserta wajib datang 1 jam lebih awal di lokasi ujian. Perkirakan juga waktu untuk turun dari kendaraan dan memasuki lokasi ujian.
12. Membawa kartu identitas
Wajib membawa kartu identitas (KTP, SIM, Kartu Pelajar)
13. Face shield dan sarung tangan
Dengan tidak diwajibkannya hasil tes Covid-19/surat keterangan sehat, maka peserta dianjurkan membawa face shield dan sarung tangan.
Adapun untuk ketentuan lainnya, silakan kunjungi media sosial resmi pusat ISBI Bandung.***
Artikel Terkait
UIN Imam Bonjol Padang Tawarkan 32 Prodi untuk Peserta UM-PTKIN 2022, Cek Selengkapnya di Sini
UI Adakan Jalur Masuk dengan Skema Baru untuk Penerimaan Mahasiswa Jalur Prestasi 2022, Berikut Persyaratannya
Berkas yang Harus Dibawa saat UTBK SBMPTN 2022, Ini Persyaratannya
Jadwal Penerimaan Mahasiswa Baru UI 2022, Ini Jadwal dan Jalur Pendidikan Akademiknya
Seorang Pria Asal Cirebon Kenalkan Nikuba, Bahan Bakar Kendaraan dari Air
Simak Prediksi Soal TPS pada UTBK SBMPTN 2022, Berguna bagi Calon Mahasiswa!
Simak Prediksi Soal TKA Saintek pada UTBK SBMPTN 2022, Cocok untuk Siswa Jurusan IPA
Malas Bukanlah Karakter, Ini Perspektif Maudy Ayunda tentang Malas
Komunitas Salihara Akan Rilis Drama Audio : Tuhan, Tolong Bunuh Emak! Simak Waktu Tayangnya
Inovasi Baru, Popok Bayi Bisa Menyala dalam Terang atau Gelap Jika Sudah Penuh